Tak Pernah Libur Kontrol Malam,Ka.KP Rutan Masamba Yang Patut Dicontoh

Muhammad Akbar mengungkapkan bahwa hal ini penting untuk dilakukan selain untuk mengecek kesiapan anggota regu pengaman,kegiatan ini juga untuk memastikan bahwa kondisi rutan memang dalam keadaan aman.

 

“Hampir setiap malam saya selalu ada dirutan,hal ini saya lakukan untuk memastikan anggota saya dalam keadaan siap jika sewaktu-waktu terjadi gangguan kamtib dan yang terpenting kondisi rutan dalam keadaan aman”,terang Muhammad Akbar Kepada Awak Media.

 

Ditambahkan, Bahwa Tugas Kita Adalah menyapa para WBP untuk mendengar aspirasi, dan memastikan para WBP sehat, serta menghimbau agar para WBP turut menjaga kebersihan, keamanan dan ketertiban di dalam lingkungan blok hunian.

 

Kontrol keliling atau yang akrab dengan istilah Trolling, merupakan agenda wajib jajaran pengamanan di Rutan. Sesuai dengan Permenkumham No. 33 Tahun 2015 tentang Pengamanan Pada Lembaga Pemasyarakatan Dan Rumah Tahanan Negara, Kontrol adalah serangkaian kegiatan pemeriksaan dan pengendalian secara seksama terhadap sasaran pelaksanaan tugas pengamanan. Ini adalah salah satu kegiatan dalam rangka Pencegahan Gangguan Keamanan dan Ketertiban pada Lapas atau Rutan.

“Semoga Rutan Kelas II B Masamba selalu aman, tertib dan kondusif”, pungkas Ka.PR Rutan Kelas II B Masamba

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *