Viral : Bandar Disorong Pegang Kuasa, APH Tak Mampu Menertibkan

Viral : Bandar Disorong Pegang Kuasa, APH Tak Mampu Menertibkan

 

Read More

Aktivitas perjudian togel semakin marak di Kota Sorong, khususnya di Jalan Melati IV, Kelurahan Klawuyuk, Distrik Sorong Timur. Meski Polresta Sorong Kota telah melakukan beberapa pengungkapan kasus perjudian di minggu pertama Februari 2025, praktik perjudian ini tampaknya terus berkembang dan semakin subur di wilayah tersebut.

Menurut informasi yang dihimpun dari berbagai media online, beberapa oknum telah ditangkap dan dijerat dengan Pasal 303 KUHP tentang perjudian. Namun, perjudian togel konvensional tetap beroperasi di berbagai titik di Kota Sorong.

“Dari hasil pantauan kami, bisnis haram ini masih terus berlangsung di beberapa lokasi. Diduga ada jaringan kuat yang membekingi aktivitas ini, yang dikendalikan oleh mafia perjudian togel dari luar Tanah Papua. Mereka masuk dan merusak moral Orang Asli Papua (OAP) serta masyarakat Papua Barat Daya,” ungkap seorang sumber yang enggan disebutkan namanya.

Masyarakat berharap pihak kepolisian, khususnya Kapolres Sorong Kota, dapat lebih serius dalam memberantas perjudian ini demi menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat. Tidak boleh ada pembiaran terhadap praktik ilegal yang merusak moral dan ekonomi masyarakat setempat.

Klasuat PBD

Related posts