Buka Puasa Bersama, Bupati dan Wakil Bupati Takalar Lanjut Safari Ramadhan di Aeng Batu-Batu Takalar 

Takalar,Infoindonesianews.com – Bupati Takalar Ir. H. Mohammad Firdaus, MM bersama Wakil Bupati Takalar Dr. H. Hengky Yasin, S.Sos., M.M, melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Nurul Iman, Desa Aeng Batu-Batu, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, pada Jum’at (7/3/2025).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1426 Takalar, Wakapolres Takalar, Sekda Takalar, Perwakilan Kajari Takalar, Kepala Kantor Kementerian Agama Takalar, Kepala OPD, para camat, serta masyarakat setempat.

Sebelum acara Safari Ramadhan, Bupati Takalar berbuka puasa bersama tokoh masyarakat Aeng Batu-Batu di kediaman Kepala Desa Aeng Batu-Batu, Syarifa Ratu Yuliana, S.Pd., M.Si.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Takalar mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan bulan Ramadhan dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta meningkatkan rasa syukur atas nikmat yang telah diberikan. Bupati juga menyampaikan pentingnya untuk terus memperbaiki kualitas hidup, baik dalam aspek spiritual maupun sosial.

“Beberapa hari ini, saya berkeliling wilayah Takalar untuk memantau kondisi pelayanan di instansi pemerintah, kondisi sekolah, dan infrastruktur jalan,” ujar Bupati.

Menjelang perayaan Idul Fitri, Bupati Takalar mengungkapkan rencana perbaikan jalan, khususnya di poros Galesong Utara hingga Kecamatan Pattallassang, meskipun perbaikan ini terbatas pada anggaran yang tersedia. “Kami berupaya untuk memperbaiki jalan-jalan yang rawan kecelakaan agar dapat memudahkan masyarakat dalam berkendara,” tambahnya.

Pada Safari Ramadhan kali ini, Bupati dan Wakil Bupati Takalar juga menyerahkan bantuan berupa bibit padi kepada 10 kelompok tani di Kecamatan Galesong Utara, serta paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan.

(Al)

Related posts