Takalar,Infoindonesianews.com – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Takalar menggelar kegiatan rutin tahunan, yakni Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK, yang pada tahun ini memasuki usia ke-52. Acara tersebut berlangsung di Hotel Pantai Sampulungan, Desa Sampulungan, Kecamatan Galesong Utara, Kabupaten Takalar, (14/11/2024)
Ketua Panitia HKG ke-52, Sri Irma Sugiarta, dalam laporannya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Takalar serta panitia HKG yang mendukungan penuh dalam penyelenggaraan acara ini.
“Kami sangat berterima kasih kepada Pemkab Takalar serta panitia yang bertugas atas segala dukungannya yang luar biasa,” ungkap Sri Irma.
Pj. Bupati Takalar, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev.,Plg, dalam sambutannya mengapresiasi kinerja TP PKK Kabupetan, Kecamatan, desa dan kelurahan dan menekankan bahwa PKK merupakan gerakan masyarakat yang berawal dari keluarga. Ia juga menyampaikan permohonan maaf jika selama dua tahun terakhir ada hal-hal yang kurang berkenan dalam pelaksanaan program-program PKK.
“Saya ingin mengapresiasi seluruh pengurus dan anggota Tim Penggerak PKK Kabupaten Takalar yang telah bekerja keras, berkomitmen, dan tulus dalam menjalankan program-program yang memberikan dampak positif bagi masyarakat. Sehingga gerakan ini tidak hanya berjalan di tingkat kabupaten, tetapi juga dirasakan manfaatnya di tingkat desa, kelurahan dan kecamatan” ujarnya
Pj bupati Takalar juga membuka acara HKG PKK Kabupetan Takalar yang Ke 52
“Dengan ucapan Bismillah, saya resmikan pembukaan HKG PKK ke-52,” lanjutnya